Menjadi Sponsor Anak di Wahana Visi Indonesia, Mengubah Hidup Mereka

Wahana Visi Indonesia adalah yayasan kemanusiaan yang memiliki pendekatan tanggap darurat, membantu masyarakat yang hidup dalam kemiskinan, melakukan advokasi dan pengembangan masyarakat untuk mengubah kehidupan anak, keluarga, dan masyarakat yang paling rentan di wilayah paling membutuhkan di tanah air.

4 Program Sponsor Anak Wahana Visi Indonesia

Yayasan ini telah melayani 52 wilayah dan 14 provinsi di seluruh Indonesia. Wahana Visi Indonesia atau biasa dikenal dengan WVI berkomitmen mendampingi 85 ribu anak melalui program sponsor anak dalam 4 pengembangan, di antaranya :

1. Pendidikan

Program pendidikan merupakan sarana penting dalam mengubah generasi bangsa. Akses terhadap pendidikan menjadi prioritas WVI dengan fokus pendidikan dasar 9 tahun. Apa saja cakupan pencapaian dalam bidang pendidikan? Kegiatan dalam bidang pendidikan ini mengutamakan kecakapan membaca, menulis, dan keterampilan hidup.

2. Perlindungan Anak

Melindungi anak dari kekerasan juga penting untuk masa depan mereka. Kekerasan terhadap anak mencakup verbal, kekerasan fisik, dan kekerasan seksual. WVI berusaha melindungi anak dan menurunkan tingkat kekerasan pada anak, karena ini merupakan kasus yang banyak terjadi di negara kita.

3. Kesehatan

Aspek kesehatan meliputi penyediaan air bersih, memperbaiki gizi, sanitasi, pelatihan tentang kesehatan, dan lain-lain. Kesehatan penting untuk hidup anak-anak bangsa supaya mereka tumbuh menjadi generasi bangsa yang lebih baik dan unggul. Jauh dari penyakit, gangguan kesehatan, maupun ancaman lainnya yang diakibatkan lingkungan yang tidak sehat.

4. Peningkatan Ekonomi Keluarga

Sudah sangat jelas bahwa kemiskinan begitu mempengaruhi kehidupan anak-anak. Tingginya jumlah anak putus sekolah, angka pekerja anak, anak malnutrisi, dan perdagangan anak tentunya dipicu oleh masalah kemiskinan. WVI dengan program sponsor anak membatu meningkatkan kesejahteraan keluarga dan anak melalui pelatihan dan manajemen keuangan, menghubungkan lembaga yang dapat memberikan modal usaha bagi keluarga, serta membuka akses pasar.

Inilah Momen Pertama Hasil donasi melalui Wahana Visi Indonesia

Wahana Visi Indonesia telah bergerak sejak tahun 1998. Kini ratusan ribu anak Indonesia telah merasakan manfaat program yang dijalankan WVI. Setiap harinya, WVI memberikan manfaat kepada lebih dari 400 anak yang paling rentan di Indonesia. Bukti nyata yang mengharukan ini bisa kita saksikan dalam website maupun media sosial WVI. Mulai dari anak yang mendapatkan World First atau momen pertama berbicara di ajang internasional, pertama kali makan makanan bergizi, kali pertamanya menggunakan toilet, meminum air bersih, dan lain-lain.

Pertama Kali Bisa Bicara di Ajang Internasional

Kegiatan WVI juga mendorong anak-anak dapat berbicara di forum anak, sampai akhirnya membawa anak-anak berbicara di ajang internasional. Misalnya kisah Oslin yang aktif menyuarakan hak anak di wilayahnya. Semua ini bisa terwujud karena dukungan program sponsor anak Wahana Visi Indonesia.

momen pertama Oslin berbicara di ajang internasional dengan bantuan wahana visi Indonesia
momen pertama Oslin berbicara di ajang internasional

Pertama Kali Makan Makanan Bergizi

Makanan bergizi menjadi pendukung tumbuh kembang anak. Mereka yang terpenuhi gizinya pasti akan lebih terjamin kecerdasan dan kemampuannya dalam menggapai cita-cita.

Misalnya Vicky dan Moka yang mengonsumsi sayuran yang ditanam orang tuanya. WVI memberikan bibit dan pupuk yang didukung RU-VII Kilang Kasim dalam program Pengembangan Masyarakat yang dilakukan oleh Distrik Seget, Kabupaten Sorong, Papua.

Begitu pula di Sumba Barat Daya, WVI memberikan pendampingan Pemberian Makan Bayi dan Anak (PMBA). WVI memberikan informasi mengenai pengolahan makanan dari bahan yang ada di sekitar lingkungan menjadi makanan bergizi bagi anak-anak.

Hal ini karena di Kabupaten Sumba Barat Daya, NTT memiliki kasus stunting cukup tinggi hingga 30,1 persen. Jumlah yang melebihi rata-rata angka stunting nasional. Penyebabnya kurang informasi dan dan pengetahuan sehingga orang tua di sana tidak mengetahui pentingnya nutrisi bagi anak dan cara mengolahnya. Dengan pendampingan ini, anak-anak diharapkan memperoleh gizi seimbang supaya tumbuh optimal.

Pertama Kali Punya Toilet di Rumah

Kisah memiliki toilet pertama kali di rumah misalnya terjadi pada Alfino. Biasanya ia buang air besar (BAB) di pinggir pantai. Kebiasan ini terjadi selama bertahun-tahun akibat kurangnya pemahaman warga tentang pentingnya sanitasi yang baik.

Kini Alfino dan keluarganya bisa merasakan punya toilet pribadi. “Sebelum ada WC di rumah, torang (kami) setengah mati kalau mau buang air. Sekarang so ada WC jadi so tra (tidak) setengah mati,” ujar Alfino.

Mendukung sanitasi yang baik juga merupakan program WVI supaya kesehatan lingkungan anak lebih terjamin dan terhindar dari penyakit berbahaya. Banyak keluarga dan masyarakat yang sebenarnya belum memiliki sanitasi yang baik, sehingga perlu dukungan kampanye A World of Firsts yang digalakan oleh WVI.

Pertama Kalinya Meminum Air Bersih

Air bersih adalah kebutuhan dasar dalam keseharian kita. Namun, tidak semua orang mendapatkannya. Misalnya anak-anak di Sikka, NTT harus menempuh perjalanan 2 hingga 5 kilometer demi mendapatkan air sungai.

Program WVI dalam program Air untuk Sikka tahun 2018 kini telah terwujud. Selama 2 tahun program ini berlangsung dan masyarakat di Desa Hepang telah mendapatkan air bersih di sekitar rumah mereka.

Kini, anak-anak di sana tidak perlu lagi berjalan hingga 2 – 5 km hanya untuk mendapatkan air. Sekarang air bersih mudah mereka peroleh sehingga anak-anak lebih fokus belajar ketimbang harus mengambil air berjam-jam lamanya.

Selaian momen pertama tersebut, banyak hal lainnya yang berhasil diwujudkan oleh sponsor anak Wahana Visi Indonesia. Misalnya momen pertama belajar di bangunan sekolah, pertama kali memakai sepatu, anak-anak dapat belajar membaca, dan lain-lain. Dukungan program kesehatan, pendidikan, perlindungan anak, dan ekonomi keluarga sangat membantu anak-anak yang rentan di seluruh nusantara.

Bagaimana Cara Menjadi Sponsor Anak?

Nah, untuk menjadi sponsor anak di WVi, teman-teman dapat mengunjungi situs resminya di wahanavisi.id. Kemudian lakukan langkah-langkah berikut ini:

  1. Temukan anak yang membutuhkan dukungan
  2. Isi formulir
  3. Konfirmasi donasi, dan
  4. Staf WVI akan menghubungi Anda
cara menjadi sponsor anak di Wahana Visi Indonesia
langkah-langkah menjadi sponsor anak di WVI

Mudah bukan? Menjadi sponsor anak di Wahana Visi Indonesia berarti kita turut berkontribusi dalam mendukung masa depan anak-anak Indonesia. Yuk, kita dukung program sponsor anak untuk wilayah paling membutuhkan!

You May Also Like

20 Comments

  1. Bambang Irwanto Februari 6, 2021 at 7:03 am

    Keren sekali Wahana Visi Indonesia atau WVI ini ya, Mbak Iim. benar-benar mengubah hidup anak-anak Indonesia. Beragam kisah mewarnai mereka.
    Dari pertama kali makan makanan bergizi, sampai dari pertama punya WC.
    Semoga WVI terus maju dan berkembang, agar terus bisa mengubah lebih banyak hidup anak-anak Indonesia. Aamin,

  2. Dian Februari 6, 2021 at 9:27 am

    aku salut banget dengan langkah wahana visi indonesia ini ya mbak
    bisa membantu banyak kehidupan anak anak di indonesia
    aku sendiri pernah ikut kegiatan bersama dgn wahana visi indonesia ini
    di kegiatan pekan menyusui sedunia

  3. Jasmi Bakri Februari 6, 2021 at 10:10 am

    Aku suka terharu deh sama gerakan kayak gini yang peduli lingkungan dan anak bangsa. Salut banget buat WVI yang udah menyediakan air bersih untuk anak-anak di NTT. Ayo mbak IIm rame-rame kita jadi sponsor anak.

  4. Samleinad Februari 6, 2021 at 1:55 pm

    Gerakan seperti ini perlu banyak dilakukan, terutama di daerah-daerah tertinggal di tanah air. Tujuannya supaya generasi muda setempat bisa tumbuh sehat dan memiliki masa depan yg cerah. Terima kasih utk sharingnya ya

  5. Fachrur Rozi Februari 7, 2021 at 12:41 am

    WVI memang bagus, yayasan yang mengusung tema membantu anak-anak indonesia agar bisa hidup jadi lebih baik dan layak tanpa memandang latar belakang agama, suku, ras. Keren WVI

  6. Fenni Bungsu Februari 7, 2021 at 4:02 am

    Kehadiran Wahana Visi Indonesia bermanfaat luar biasa untuk para anak-anak di negeri ini. Mereka bisa mendapat hal yang layak, bahkan kita pun sebagai masyarakat dapat mendukung melalui donasi, agar makin banyak lagi anak-anak yang mendapatkan manfaat positif tersebut

  7. Triani Retno A Februari 7, 2021 at 8:53 am

    Yang “pertama kali – pertama kali” itu bukan hati berembun. Masih banyak sekali ya anak-anak dan keluarga yang belum pernah menikmati air bersih dan makanan bergizi …. :'(

  8. Hani Februari 7, 2021 at 12:16 pm

    Banyak banget yang udah diupayakan oleh Wahana Visi Indonesia. Hal-hal yang orang lain udah anggap biasa, buat anak-anak lain bahkan baru pertama kali. Terpana aku pas baca, ada yg baru pertama kali makan pakai piring.
    Semoga makin sukses WVI dan makin banyak donatur yang bergabung.

  9. Rudi G. Aswan Februari 7, 2021 at 1:25 pm

    Wahana Visi Indonesia memang inspiratif, layak diikuti lembaga nirlaba lain. Semoga banyak perusahaan kasih CSR juga dari donatur lain untuk WVI. Agar visi Indonesia jadi negara maju bisa terwujud, pemerataan pembangunan dan pendidikan. Memang di NTT itu sering terjadi kelangkaan air bersih, jadi bisa dirasakan betapa girangnya menikmati air bersih. Jadi makin bersyukur baca postingan ini.

  10. DailyRella Februari 7, 2021 at 2:32 pm

    Sering baca-baca soal WVI ini, dan ada temen seangkatan yg kerja di sini juga. Bagus juga memang visinya ya, menyejahterakan anak-anak. Semoga tetap lancar kegiatannya untuk semuanya.

  11. Heizyi Februari 7, 2021 at 6:34 pm

    Jadi ini semacam program bantuan untuk anak yang membutuhkan gitu ya mbak?

    Wah keren nih penggagasnya.

  12. Tukang Jalan Jajan Februari 7, 2021 at 6:49 pm

    Wahana Visi Indonesia benar benar memberikan banyak bantuan untuk anak anak Indonesia. Semoga banyak yang berdonasi untuk terus memajukan anak bangsa

  13. Karyati Niken Februari 7, 2021 at 6:55 pm

    Kebayang perjuangan anak-anak menempuh perjalanan panjang untuk mendapatkan air minum. Alhamdulilah ya kak, kini sudah mulai ada perubahan. Kini air bersih mudah mereka peroleh. Sehingga anak-anak lebih fokus belajar.

  14. Siti Mustiani Februari 7, 2021 at 7:22 pm

    Keren banget sih program2 Wahana Visi Indonesia, menginspirasi dalam membangun Indonesia lebih baik

  15. Yurmawita Februari 7, 2021 at 9:19 pm

    Programnya inspiratif wahana visi Indonesia ini, memang benar masih banyak banget anak anak yang belum memiliki kesempatan memiliki sepatu, toilet, atau seragam sekolah

  16. Sitatur Februari 7, 2021 at 9:22 pm

    Wah baru tahu ada program ini. Bagus ya, untuk membantu anak-anak yang memiliki potensi tapi susah akses dan fasilitas semoga program ini lancar dan makin banyak anak yang terbantu

  17. Nurhilmiyah Februari 7, 2021 at 9:35 pm

    Program sponsor anak Wahana Visi Indonesia mulia banget ya Mbak, mirip kayak orang tua asuh gitu tetapi kontributornya gak ngasih uang langsung ya, ibaratnya gak ngasih ikan tetapi kail buat keluarga si anak ya

  18. apura Februari 7, 2021 at 10:39 pm

    Bagusss banget programnya. Jadi anak Indonesia bisa memiliki kesempatan dan fasilitas yang layak untuk kehidupannya. Saat ini kita bisa mulai juga dari orang sekitar kita ya atau ikutan jadi donaturnya di WVI.

  19. Fionaz Isza Februari 8, 2021 at 6:55 am

    Pertama kali paham dengan program ini aq sangat mendukung mbak, dan yang bikin miris saat tau anak2 ada yang makan belum pakai piring, sepatu pun nggak punya

  20. Dian Farida Ismyama Februari 8, 2021 at 10:55 am

    Tiba2 inget dengan film start up yang di bagian akhir ada orang yang mau bikin program kayak gini. Mempertemukan anak yg membutuhkan ortu asuh lah istilahnya. Bagus banget ini programnya. Aku pgn yg membantu anak yg terkena kekerasan dan putus sekolah

Leave a Reply