Tanda Kampas Rem Motor Aus dan Biaya Penggantiannya

Rem motor menjadi salah satu komponen penting dalam sepeda motor untuk menahan laju gerak kendaraan. Untuk menunjang fungsinya, rem memiliki banyak komponen, salah satunya adalah kampas rem motor.

Kampas rem kendaraan bermotor (brake pads) tak hanya berfungsi mengurangi dan menghentikan putaran roda motor saat berkendara saja, tapi juga mempermudah pengendara saat harus melalui jalanan yang menanjak maupun menurun untuk menghindari risiko kecelakaan.

Komponen motor ini bisa menipis atau aus bahkan habis, sehingga menyebabkan tenaga kampas jadi kurang pakem saat menekan piringan cakram. Sebagai pemilik kendaraan Anda harus memperhatikan kondisi kampas rem dengan mengetahui kapan dan apa saja tanda kampas rem aus serta berapa biaya penggantiannya.

Kapan Kampas Rem Motor Harus Diganti?

Normalnya, jarak yang ideal untuk mengganti kampas rem pada sepeda motor yakni sejauh 32.000 km. Misalnya dalam sehari motor  menempuh jarak 50 km, maka kampas pada rem  perlu diganti jika usia pakainya sudah 21 bulan. 

Namun, perlu diingat waktu penggantian kampas rem juga tergantung dari kondisi lalu lintas maupun  jalan yang biasa ditempuh serta bagaimana cara kamu mengendarai motor.

Tanda-tanda Ausnya Kampas Rem

Untuk memastikan kapan kampas rem motor perlu diganti, ada beberapa tanda yang perlu diperhatikan:

1. Ketika Mengerem Terdapat Bunyi Berdecit

Tanda jika kampas rem mengalami keausan adalah saat ditekan, rem mengeluarkan bunyi berdecit yang mengganggu atau seperti ada gesekan logam.

2. Warna Permukaan Tidak Mengkilap

Cara mengetahui warnanya masih mengkilap atau tidak dengan menggosok beberapa kali. Jika hasilnya warna tidak lagi mengkilap, maka ada indikasi rem motor aus dan perlu diganti.

3. Perlu Menekan Rem Lebih Dalam

Saat sedang menekan rem, jika kamu merasa harus menekan lebih dalam dan rem terasa  jadi lebih enteng atau ringan dan kurang pakem untuk memperlambat laju kendaraan, maka itu bisa jadi indikasi kampas rem motor mengalami keausan.

4. Muncul Bau saat Mengerem

Coba perhatikan, apakah saat motor berhenti kamu menghirup aroma yang kurang enak seperti bau sangit atau terbakar? Jika iya ini bisa jadi tanda kampas rem aus.

Bau sangit bisa muncul karena adanya gesekan yang disebabkan karena kampas rem yang menipis. Jika tidak ditangani, bagian tromol bisa mengeluarkan asap dan kerusakan akibat gesekan secara terus menerus dengan besi kampas rem.

5. Lubang Garis pada Cakram Mulai Menipis

Tanda kampas rem aus selanjutnya adalah adanya lubang yang membentuk garis pada besi dinding kampas.  Besi yang ada di kampas bisa bergesekan dengan cakram, sehingga membuat cakram lebih tipis.Tandanya kamu harus segera mengganti kampas rem.

Biaya Ganti Kampas Rem

Tak perlu khawatir, untuk tarif penggantian kampas rem untuk motor tidaklah mahal. Kamu bisa melakukannya di bengkel resmi maupun bengkel umum. Setidaknya kamu perlu menyiapkan uang sebesar Rp30 ribu hingga Rp100 ribuan. Sebab ini sangat tergantung dari jenis dan merek motor.

Contohnya, harga kampas rem untuk bagian roda depan berkisar Rp35 ribu, sedangkan jasa bengkel dikenakan tarif  Rp25 ribu. Jadi, biaya yang perlu dikeluarkan yaitu sebesar Rp60 ribu.

Jika ingin mengganti sendiri kampas rem kendaraan motor, juga bisa dilakukan dan pastinya lebih terjangkau lagi, karena kamu tidak perlu membayar biaya jasa bengkel.

Bagaimana tidak mahal bukan? Jika kampas rem motor tidak segera diganti, maka akan sangat membahayakan pengendara. Selain itu, berisiko memicu kerusakan-kerusakan yang bisa terjadi pada komponen lain yang pada akhirnya bisa menambah pengeluaran untuk memperbaikinya.

Mulai sekarang, yuk lebih aware lagi dengan kondisi kampas rem motor kamu ya!

You May Also Like

Leave a Reply