Cara Apply Kartu Kredit Secara Online Melalui CekAja

Sekarang, cara apply kartu kredit secara online sudah bisa kita lakukan. Kita tidak lagi perlu repot-repot ke kantor cabang untuk memilikinya. Melalui situs CekAja, semua mudah dan praktis.

Sebenarnya, Credit Card (CC) atau kartu kredit masih punya sedikit stigma negatif bagi sebagian orang. Alasan utamanya karena pengguna berhutang dalam setiap teransaksi yang ia lakukan.

Namun, ternyata kartu kredit punya banyak manfaat yang perlu kita pertimbangkan. Meski begitu, semuanya tentu perlu disesuikan dengan kebutuhan dan kesanggupan masing-masing orang untuk melunasinya setiap bulan.

Apa Saja Fungsi dan Manfaat Kertu Kredit?

Melansir dari Viralorchard.com, credit card memiliki beberapa fungsi, manfaat, sekaligus keunggulan yang sebenarnya jarang orang ketahui. Tidak heran jika saat ini banyak bank menawarkan CC sebagai produk unggulan mereka. Inilah fungsi Credit Card yang jarang orang ketahui.

1. Untuk Transaksi Online

Sekarang, banyak pekerjaan, belanja, dan kebutuhan lain yang menuntut untuk melakukan transaksi secara online. Hampir setiap toko online menggunakan metode pembayaran ini. Ini mencakup online shop dalam negeri maupun internasional.

Bagi seorang pembuat konten seperti bloger atau Youtuber, misalnya, sekarang banyak produk penunjang pekerjaannya yang membutuhkan transaksi dengan kartu kredit. Seperti pembelian template, software penunjang analisis pengunjung, dan lain-lain.

2. Digunakan untuk Semua Kebutuhan

Manfaat memiliki kartu kredit lainnya adalah dapat kita gunakan untuk belanja semua kebutuhan hidup. Mencakup membayar tagihan telepon, listrik, air, dan lain-lain. Semuanya dapat terangkum dalam satu tagihan. Lebih praktis tentunya.

3. Dapat Mengevaluasi Pengeluaran Bulanan

Keunggulan kartu kredit dibanding kartu tabungan biasanya mempermudah penggunanya dalam melakukan cross ckeck pengeluaran. Setiap pengeluaran akan tercatat di rekening giro dan dapat kita lihat sendiri di akhir bulan. Ini membantu sekali untuk mengevaluasi gaya hidup dan keuangan kita.

4. Bisa Digunakan untuk Peluang Bisnis

Ketika kita punya kesempatan menarik uang (dalam limit yang telah ditentukan), uang tersebut dapat kita pakai untuk modal atau investasi. Kadangkala, ada peluang bisnis yang jika tidak diambil sekarang, maka akan hilang di lain hari.

5. Sebagai Dana Darurat

Kartu kredit utamanya bisa diguanakan untuk kebutuhan mendadak dan mendesak. Misalnya biaya melahirkan, pengobatan, biaya pendidikan, dan sebagainya. Jika ada keadaan emergency, tidak bingun meminjam uang ke mana. Kita dapat membayar dengan CC dan melunasinya nanti.

Perlu kita perhatikan bahwa semua manfaat tersebut dapat dirasakan apabila pengguna bijak menggunakannya. Jangan sampai terlena dan selalu mengelola pengeluaran. Hindari menggunakan CC untuk hal-hal yang tidak terlalu kita butuhkan.

Cara Apply Kartu Kredit Secara Online Melalui CekAja

Sekarang, memiliki kartu kredit sangat mudah karena bisa kita apply secara online melalui CekAja. Kita dapat mengunjugi situsnya di Cekaja.com dan melakukan proses yang mudah di sana.

Oh ya, sedikit pengenalan, CekAja adalah marketplace produk finansial online yang melayani pembiayaan, asuransi, pinjaman, dan investasi yang dapat diakses oleh berbagai kalangan.

Cekaja.com hadir untuk mewujudkan inklusi keuangan, di mana setiap lapisan masyarakat dapat memperoleh manfaat finansial. Termasuk salah satunya menawarkan produk kartu kredit.

Pilihan credit cardnya juga banyak, mudah mengajukannya dari bank-bank ternama di Indonesia.

cara daftar kartu kredit secara online
pilihan karetu kredit di CekAja.com

Lalu, bagaimana cara apply kartu kredit secara online melalui CekAja.com?

1. Masuk ke halaman https://www.cekaja.com/kartu-kredit

2. Pilih salah satu jenis credit card sesuai produk unggulannya. Misalnya memilih “Kartu Kredit Terbaik”

3. Kamu akan masuk ke halaman dengan pilihan selanjutnya berdasarkan perbandingan CC untuk travel, belanja, air miles, rewards, dan sebagainya.

4. Tentukan pilihan kartu dan klik “Lengkapi Aplikasi”

5. Isilah biodata lengkap, mencakup tempat tinggal, tanggal lahir, pekerjaan, penghasilan per bulan, lalu klik “Selanjutnya”

6. Apabila kamu memenuhi syarat untuk mengajukan credit card, maka akan disetujui. Jika tidak, situs akan memberitahukan bahwa belum ada produk CC yang sesuai.

Persyaratan Mengajukan Kartu Kredit Secara Online Melalui CekAja

Supaya dapat mengajukan kartu kredit melalui CekAja, perlu diperhatikan persyaratannya. Apa saja?

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Bekerja sebagai Karyawan Swasta, Profesional atau Wiraswasta
  3. Memiliki minimum penghasilan Rp3 juta per bulan
  4. Usia minimum pemegang kartu utama 21 tahun
  5. Usia minimum pemegang kartu tambahan 17 tahun

Adapun dokumen yang harus kamu siapkan untuk apply kartu kredit melalui CekAja, di antaranya:

Fotokopi KTP/KITAS, Fotokopi slip gaji 1 dari 3 bulan terakhir/SKP asli terbaru/SPT PPH 21 tahun terakhir, NPWP, Fotokopi Surat Izin Profesi (bagi profesional), dan Fotokopi akta pendirian SIUP/TDP (untuk wiraswasta).

Cara apply kartu kredit secara online melalui CekAja mudah dan pratis. Kita hanya memerlukan smartphone atau laptop dan jaringan internet tanpa harus pergi ke bank. Kunjungi situsnya di https://www.cekaja.com/kartu-kredit.

You May Also Like

Leave a Reply