Tertarik Coba Hobi Lari? Siapkan 7 Perlengkapan Ini
Hobi berolahraga merupakan hobi yang sangat menarik karena tidak hanya bisa mendapatkan kesenangan, tetapi kamu bisa juga mendapatkan manfaat kesehatan. Salah satu hobi berolahraga yang belakangan sedang digemari yaitu hobi lari. Untuk mendukung hobi ini, kamu bisa berbelanja perlengkapannya dengan menggunakan kartu kredit saat bertransaksi.
Nah, apa saja sih perlengkapan yang dibutuhkan supaya bisa membuat hobi berlarimu menjadi lebih menyenangkan dan tentunya aman? Simak pembahasan lengkapnya berikut ini!
7 Perlengkapan untuk Dukung Hobi Lari
Untuk kamu yang ingin mulai menjadikan olahraga lari sebagai hobi, tentunya ada beberapa perlengkapan yang perlu dipersiapkan. Supaya bisa merasakan hobi berlari yang lebih menyenangkan, berikut ini perlengkapan yang bisa kamu siapkan terlebih dulu.
● Sepatu Lari
Sepatu lari sudah pasti jadi perlengkapan pertama yang harus kamu siapkan agar kamu bisa berolahraga dengan nyaman. Dalam memilih sepatu untuk lari ini, pastikan kamu memilih jenis sepatu yang tepat dan memang dikhususkan untuk lari.
Pasalnya apabila tidak, hal ini bisa saja memicu risiko cedera yang membahayakan keselamatan diri. Sepatu khusus lari ini memiliki desain yang membuatnya akan lebih nyaman digunakan untuk berlari apabila dibandingkan dengan jenis-jenis sepatu lainnya.
Apabila kamu sudah menemukan sepatu lari yang ingin dibeli, maka supaya transaksi pembelian yang kamu lakukan bisa lebih cepat, kamu bisa mengandalkan credit card. Jika kamu belum memilikinya, kamu bisa Apply Kartu Kredit terlebih dulu.
● Smartwatch/Aplikasi Tracker
Selain sepatu lari, perlengkapan berikutnya yang juga perlu kamu siapkan yaitu smartwatch. Dengan menggunakan smartwatch, nantinya kamu akan bisa memanfaatkan fitur tracker yang disediakan di alat tersebut.
Namun, jika kamu belum memiliki smartwatch, kamu juga bisa mengandalkan aplikasi tracker yang bisa kamu unduh di ponsel. Ada banyak sekali pilihan aplikasi menarik untuk membantumu melacak durasi, jarak, hingga berapa langkah kakimu selama berlari.
● Pakaian Olahraga yang Nyaman
Perlengkapan untuk mendukung hobi lari berikutnya yaitu pakaian olahraga yang nyaman. Kenyamanan merupakan salah satu kunci penting yang bisa mendukungmu berlari dengan jarak yang jauh.
Maka dari itu, jika kamu ingin memulai hobi berlari, kamu perlu menyiapkan pakaian yang nyaman. Selain perlu mempertimbangkan kenyamanan, kamu juga bisa menyesuaikan pakaian lari dengan style fashion yang kamu inginkan, mulai dari warna hingga model pakaiannya.
Faktor penting yang perlu dipertimbangkan saat hendak memilih pakaian berolahraga yaitu yang bisa menyerap keringat. Atau kamu juga bisa menggunakan running jacket yang memang sudah didesain khusus dengan ventilasi udara untuk menjaga kulitmu tidak lembab selama lari.
● Headphone
Untuk kamu yang juga suka mendengarkan musik, maka kamu bisa menyiapkan headphone untuk digunakan saat berlari. Dengan adanya headphone maupun perangkat TWS, kamu jadi tetap bisa mendengarkan playlist favoritmu.
Namun supaya bisa lebih nyaman, kamu bisa memilih perangkat headphone yang didesain baik untuk berolahraga. Apabila kamu ingin membeli perangkat headphone atau TWS baru, kamu bisa mengandalkan credit card sebagai alat transaksinya. Jika kamu belum punya, jangan ragu untuk Apply Kartu Kredit Gampang sekarang juga.
● Running Belt
Running belt juga merupakan perlengkapan penting berikutnya yang perlu kamu punya supaya bisa berlari dengan lebih nyaman. Dengan memakai running belt, kamu jadi punya tempat yang aman untuk menyimpan barang-barang pentingmu saat berlari.
Pakai running belt juga lebih nyaman karena tidak mengganggumu berlari seperti jika kamu menyimpan barang di kantong dan tentunya lebih aman karena biasanya terdapat kancing atau resleting.
● Kacamata Hitam
Untuk melindungi matamu dari sinar matahari yang menyilaukan, baik di pagi hari maupun di sore hari saat berlari, maka kamu bisa menggunakan kacamata hitam. Pasalnya, untuk kamu yang sulit melihat saat silau, hal ini bisa sangat mengganggu terutama jika ingin berlari. Jadi, pastikan kamu menyiapkan kacamata hitam, ya!
Untuk kamu yang ingin menggunakan kacamata hitam model terbaru, kamu bisa membelinya dengan credit card. Kartu kredit adalah alat pembayaran yang bisa mempermudah menyelesaikan transaksi yang kamu lakukan.
● Topi
Untuk melindungi kepala dan rambut dari panasnya sinar matahari, maka kamu bisa menggunakan topi. Agar lebih nyaman, kamu bisa memilih topi yang punya daya serap tinggi. Sementara untuk model topinya, kamu bisa pilih model yang menurutmu paling sesuai dengan gaya berpakaian yang kamu miliki.
Melakukan hobi lari bisa memberikanmu banyak manfaat terutama yang berkaitan dengan kesehatan. Untuk kamu yang tertarik mencoba melakukan hobi ini, pastikan kamu mempersiapkan perlengkapannya dengan baik supaya bisa berlari dengan lebih nyaman.
Berdasarkan pembahasan di atas, perlengkapan yang perlu kamu siapkan untuk mendukung hobi berlari antara lain mula dari sepatu lari, smartwatch, pakaian olahraga yang nyaman, headphone, running belt, hinggakacamata hitam dan juga topi sebagai pelindung dari sinar matahari.
Untuk kamu yang ingin berbelanja perlengkapan demi mendukung hobi berlari tersebut, maka kamu bisa memanfaatkan credit card sebagai alat pembayarannya. Jika kamu belum memilikinya, salah satu produk CC yang bisa kamu andalkan yaitu Kartu Kredit Digital digibank.
Dengan kamu mengajukan pembuatan credit card tersebut, maka kamu akan bisa merasakan keunggulan-keunggulan yang menarik, misalnya waktu approval yang cerdik dalam 60 detik dan bisa melakukan pemantauan seluruh aktivitas hanya melalui satu aplikasi berupa Aplikasi digibank by DBS. Ini juga merupakan produk credit card digital pertama di Indonesia.
Jika kamu tertarik mengajukan Kartu Kredit Digital digibank, kamu bisa membaca informasi persyaratannya dengan klik di sini.