Membuat Ruang Cuci Sederhana di Rumah Minimalis

desain ruang cuci baju di rumah minimalis
Desain ruang cuci baju di rumah minimalis, gambar dari Unsplash.com

Ruang cuci sekaligus sebagai tempat menjemur pakaian biasanya bisa ditemukan pada rumah-rumah besar. Ruang khusus untuk mencuci ini jarang ditemukan pada rumah bekas yang merupakan rumah kecil dan minimalis. Tempatnya yang terbatas membuat rumah tidak memiliki ruangan cuci dan jemur yang secara khusus. Padahal, ruangan khusus untuk mencuci dan menjemur ini patut dihadirkan di dalam rumah supaya lebih nyaman dalam mencuci pakaian.

Namun, ternyata rumah kecil dan minimalis juga bisa diakali untuk dapat dibuatkan ruangan khusus untuk mencuci dan menjemur, lo. Berikut ini beberapa inspirasi dan rekomendasinya.

Ruang Cuci dan Jemur Atap Transparan

Rekomendasi yang pertama adalah buatlah tempat cuci dan menjemur sederhana yang nyaman dengan menggunakan atap yang transparan. Ruangan ini bisa kamu bangun di belakang rumah. Agar lebih estetik, pada lantainya kamu bisa tambahkan rumput sintetis agar ruangan terkesan hijau dan asri. Dengan adanya atap transparan, sinar matahari bisa masuk dengan maksimal sehingga pakaian yang dijemur akan cepat kering. Apalagi, ketika cuaca terik.

Tempatkan pada Halaman Depan Rumah

Siapa bilang tempat cuci minimalis harus selalu berada di halaman belakang pada rumah dijual di Balikpapan? Halaman depan rumah juga bisa kamu manfaatkan sebagai laundry room dan menjemur. Apalagi, jika kamu memiliki halaman rumah yang cukup luas, tentunya akan lebih leluasa lagi dalam mencuci dan menjemur. Tidak perlu menggunakan atap transparan, karena di depan rumah tentunya sinar matahari bisa lebih maksimal dalam membuat pakaian untuk tetap kering.

Ruang Cuci pada Taman Minimalis

Rumah minimalis modern saat ini biasanya juga dilengkapi dengan taman minimalis pula. Taman ini bisa di depan atau belakang rumah. Kamu bisa memanfaatkannya juga sebagai tempat untuk ruang cuci dan jemur. Area taman yang berada di luar ruangan tidak perlu menggunakan atap lagi karena bisa terpapar sinar matahari secara langsung dan pakaian cepat kering.

Ruang Cuci di Sebelah Dapur

Tidak hanya di luar ruangan, kamu juga bisa menggunakan ruangan di dalam rumah untuk menjadi laundry room dan jemur. Salah satunya adalah di sebelah dapur. Apalagi, jika area dapur cukup luas, tentu kamu bisa mengatur ruang cuci dan jemur lebih leluasa. Kamu juga bisa melakukan aktivitas memasak sekaligus mencuci secara bersamaan. Terdengar lebih praktis ya!

Penggunaan Atap Polycarbonate

Untuk ruang cuci dan jemur di dalam rumah bekas, kamu bisa menambahkan atap berbahan polycarbonate. Penggunaan atap ini bisa membantu cucian kamu agar bisa cepat kering tanpa perlu kehujanan.

Bergaya Modern Minimalis

Supaya tampil lebih estetik, laundry room dan jemur bisa dipadukan dengan taman minimalis yang cantik dengan model modern minimalis. Tidak hanya akan terlihat sejuk dan nyaman saja, tetapi juga akan terlihat lebih bergaya. Sambil menunggu cucian selesai, kamu juga bisa sambil bersantai terlebih dahulu.

Tempatkan pada Area Balkon

Selanjutnya, bila pada rumah dijual di Balikpapan memiliki balkon, sangat bisa digunakan pula sebagai ruangan cuci dan jemur. Tidak hanya rumah, pada apartemen juga cocok menggunakan model ruang cuci seperti ini. Tambahkan pintu kaca agar sinar matahari tetap bisa masuk dan membuat pakaian yang dijemur bisa lekas kering.

Ruang Cuci Mini di Area Hijau

Ruang hijau pada rumah pastinya akan membuat rumah menjadi lebih asri dan sejuk. Meskipun terbatas, tetapi kamu tetap bisa mengakalinya. Gabungkan pula ruang cuci dengan area hijau tersebut. Tambahkan tanaman hias di sekeliling laundry room agar tampil cantik dan adem.

Bergaya Industrial yang Modern

Inspirasi terakhir untuk laundry room di rumahmu adalah gaya industrial modern. Gaya industrial ini juga cocok digunakan pada pada ruangan minimalis yang terbatas agar ruangan terlihat lebih luas. Gunakan kanopi besi untuk melindungi area laundry room ini dari hujan dan paparan sinar matahari secara langsung. Agar kesan industrial lebih terasa, gunakan dinding batu bata yang dicat putih agar semakin terkesan luas.

Nah, itu dia beberapa inspirasi ruang cuci minimalis yang juga bisa kamu aplikasikan pada rumah bekas. Selamat mencoba!

You May Also Like

Leave a Reply